Home » , , » Resep Cara Membuat Oncom Goreng Tepung Yang Enak

Resep Cara Membuat Oncom Goreng Tepung Yang Enak

Resep Cara Membuat Oncom Goreng Tepung Yang Enak - Kali kami sajikan masakan dari oncom. Meski oncom adalah bahan makanan dari limbah atau hanya ampas tahu, tapi bahan makanan yang satu ini sangat enak dijadikan olahan. Misal dijadikan oncom tumis dengan dicampur irisan cabai hijau. Sangat menggugah selera. Oncom sangat terkenal di daerah Jawa Barat dan Jakarta. Bisa anda dapatkan di pasar-pasar tradisional. Berikut ini kami sajikan salah satu contoh sajian yang bisa anda coba, yang bahan bakunya dari oncom tersebut. Silahkan mencoba.



Bahan-bahan untuk Membuat Resep Oncom Goreng Tepung :
  • 1 papan oncom, potong2

Bahan untuk pelapis :
  • 150 gr terigu
  • 2 butir bawang putih
  • 2 butir kemiri
  • Stgh sdt ketumbar
  • Garam & penyedap secukupnya
  • 1 sdm Daun bawang iris
  • Air secukupnya , sampai kekentalan yang diinginkan.
Cara membuat atau cara memasaknya :
  1. Ulek halus semua bumbu2 lalu beri terigu dan air diaduk sampai rata.
  2. Masukan potongan oncom ke dalam adonan tepung , lalu goreng satu2 sampai matang dan berwarna kecoklatan
  3. Sajikan dengan cabe rawit

Demikian satu lagi resep dari blog ini. Semoga anda menyukainya dan tentunya selamat mencoba di dapur anda masing-masing. Terima kash.