Home » , , » Resep Cara Membuat Bolu Sakura Yang Empuk

Resep Cara Membuat Bolu Sakura Yang Empuk

Resep Cara Membuat Bolu Sakura Yang Empuk - Anda senang membuat kue sakura? Anda kesal karena bila anda membuat kue sakura ini hasilnya selalu bantat dan keras? Mungkin anda perlu mencoba resep kue sakura dari kami ini. Agar kue sakura hasilnya bisa empuk dan lezat, maka pemilihan tepung terigu dan bahan-bahan yang lainnya harus anda perhatikan. Tepung terigu dengan gluten sedang akan menghasilkan kue sakura yang empuk. Dengan tektur yang empuk dan rasa yang manis menggoda lidah, tentu suami dan buah hati anda akan senang dengan kue ini. Selamat mencoba.

Bahan-bahan untuk Resep Bolu Sakura :
  • 500 gr gula pasir
  • 500 ml air matang
  • 220 ml telur ayam (4 butir telur ukuran sedang)
  • 100 mentega lelehkan


Bahan-bahan diayak :
  • 450 gr terigu gluten sedang (misalnya segitiga biru)
  • 1 sdm baking powder
  • 1 sdm soda kue
Cara Memasak Bolu Sakura Agar Empuk:
  1. Siapkan cetakan bolu sakura, semir dengan mentega/migor hingga rata. 
  2. Masak 250 gr gula pasir hingga jadi karamel. Tuangi air, jangan diaduk. Masak hingga mendidih. Angkat. Sisihkan
  3. Kocok telur dengan sisa gula pasir hingga kental dan mengembang kurleb 3 menit dengan hand mixer signora Tuangi gula karamel sambil dikocok dengan kecepatan rendah hingga rata. Saat ini adonan akan encer banget tapi gak perlu khawatir.- kalo aku diaduk dengan sendok kayu ajah
  4. Masukkan terigu, aduk rata. Tambahkan mentega cair secara bertahap sambil diaduk perlahan hingga rata.
  5. Tuang adonan ke dalam cetakan sampai 3/4 cetakan. Kukus selama 15 menit hingga matang. Angkat. Keluarkan dari cetakan.

Demikian satu lagi resep dari blog ini. Semoga anda menyukainya dan tentunya selamat mencoba di dapur anda masing-masing. Terima kash.